Relatif Stabil, Cek Harga Sembako di Pasar Tradisional Taba Penanjung di Sini

--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Polres Bengkulu Tengah (Benteng) kembali melaksanakan giat cek dan pemantauan bahan pokok di pasar tradisional. Kali ini berlokasi di Pasar Taba Penanjung pada 29 Februari 2024. Sidak pasar tersebut juga bertujuan untuk melakukan pemantauan dan distribusi bahan pokok yang berada di Benteng.

Kapolres Benteng, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, M.H, M.Ik melalui Kasi Humas, Ipda. Bangun Sialagan mengatakan, setelah dilaksanakan pengecekan dan pemantauan tersebut, mendapati harga sembako di Pasar Taba Penanjung Kecamatan Taba Penanjung relatif stabil.

‘’Polres Benteng bersama-sama mengecek kembali ke pasar-pasar tradisional Benteng memantau apakah harga bahan pokok tinggi atau tidak. Pengecekan tersebut dilaksanakan mengingat kondisi ekonomi dan harga pangan meningkat. Di Pasar Taba Penanjung ini, masih relatif stabil,’’ jelas Bangun.(one)

 

Berikut Harga Sembako di Pasar Taba Penanjung Kecamatan Taba Penanjung pada Kamis, 29 Februari 2024

HARGA BERAS

BERAS MEDIUM

HARGA TERENDAH :Rp 14.000/Kg

HARGA TERTINGGI  :Rp 16.000/Kg

BERAS PREMIUM

HARGA TERENDAH :Rp 16.000/Kg

HARGA TERTINGGI :Rp 18.000/Kg

KEDELAI LOKAL

HARGA TERENDAH :Rp13.000/Kg

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan