BPOM Ambil Sampel Makanan dan Minuman di Kantin Sekolah Wilayah Bengkulu Tengah, Hasilnya?

Pihak BPOM Mengambil Sampel Makanan dan Minuman di Kantin Sekolah--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) berkolaborasi dengan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) sejak beberapa hari lalu menyambangi sejumlah sekolah di Benteng.

Kedatangan tim BPOM guna mengecek makanan dan minuman yang dijualkan di masing-masing kantin. Salah satunya di SMPN 1 Benteng pada Selasa 23 Januari 2024. 

Kasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Bidang Pembinaan SMP, Suryani, SE mengatakan, pihaknya ikut melakukan monitoring dalam program Pangan Jajan Anak Sekolah (PJAS) aman di sejumlah sekolah. 

‘’Kami mengambil sampel makanan yang ada di kantin. Dari semua pengecekan tadi, semua makanan aman untuk dikonsumsi oleh pelajar,’’ kata Suryani. 

Suryani menuturkan, sebelumnya terdapat 3 sekolah lain yang didatangi yakni SMPN 3 Benteng, SMP IT Mahhad Rabanni dan SMPN 10 Benteng yang sudah mengikuti sosialisasi dari BPOM serta mendapatkan alat pendeteksi yang mengandung boraks, formalin pewarna makanan yang bahaya untuk kesehatan. 

‘’Kami mengimbau agar sekolah menyediakan jajanan yang aman untuk pelajar. Mengingat dengan makanan yang tidak sehat dapat memengaruhi kegiatan belajar mengajar di sekolah,’’ demikian Suryani (cw2)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan