Wisata Temiangan Hill Lampung Barat, Tawarkan Pesona Negeri di Atas Awan yang Menakjubkan
ilustrasi--
Penyewaan Alat Camping
Tidak perlu repot membawa peralatan dari rumah, kamu bisa menyewa berbagai alat camping sesuai dengan kebutuhanmu di lokasi.
Berbagai alat camping yang disewakan mulai dari tenda disertai alas mulai dari Rp. 45.000 sampai Rp.65.000.
Tersedia juga penyewaan sleeping bag seharga Rp. 20.000 dan kayu bakar Rp. 15.000 per ikat.
Untuk memudahkan pengunjung menaiki puncak tanpa harus bejalan kaki, disediakan pula ojek yang siap mengantarmu.
Biaya untuk menaiki ojek di bandrol mulai Rp. 25.000 – Rp. 50.000.
Namun perlu diingat, biaya sewa, tiket masuk, dan parkir di atas bisa saja berubah kapan pun sesuai kondisi dan kebijakan.
Jadi, lebih baik siapkan uang lebih untuk berjaga apabila ada kenaikan biaya, ya.
Lokasi Temiangan Hill
Setelah mengetahui harga tiket masuknya, kamu sudah tahu belum di mana lokasi TemianganHill?
Bukit Temiangan terletak di Desa Tri Mulyo, Kecamatan Gedung Surian, Kabupaten Lampung Barat.
Lokasinya berada arah Selatan Sumber Jaya Lampung Barat.
Jam Buka Temiangan Hill
Waktu operasional yang diberlakukan di Temiangan Hill tidak terbatas, dan bisa dikunjungi kapan saja selama 24 jam.
Hanya saja, untuk kamu yang akan mengunjungi wisata di malam hari, ojek akan sulit ditemui jadi harus berjalan kaki.