Jalan Rusak Pungguk Ketupak–Penembang Kini Sudah Diaspal Hotmix

--

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Kabar gembira datang bagi masyarakat di wilayah Pungguk Ketupak dan sekitarnya. Jalan penghubung Pungguk Ketupak–Penembang yang selama ini dikenal rusak parah, kini telah mulus setelah dilakukan pengaspalan hotmix oleh Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah. Proyek ini masuk dalam prioritas pembangunan infrastruktur daerah pada tahun anggaran 2025 dan saat ini pengerjaannya hampir rampung.

Jalan yang dulunya sulit dilalui baik oleh kendaraan roda dua maupun roda empat, kini sudah jauh lebih nyaman. Kondisinya berubah drastis menjadi mulus dan layak digunakan, membawa angin segar bagi aktivitas masyarakat sehari-hari.

BACA JUGA:Momentum Idul Adha, 13 Hewan Kurban Disembelih di Desa Pulau Panggung

Salah satu warga setempat, Muhammad Zukrullah Alam, mengungkapkan rasa bahagianya atas perubahan tersebut. Ia mengaku seperti sedang bermimpi melihat jalan yang telah bertahun-tahun rusak akhirnya mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah.

“Rasanya agak tidak percaya jalan ini benar-benar dibangun. Sudah lama rusak dan setiap hari kami lewati. Saya sangat berterima kasih kepada Pemkab Bengkulu Tengah yang telah memperbaiki jalan ini,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Kabupaten Bengkulu Tengah, Erva Ovetri, S.T., menjelaskan bahwa proses pembangunan jalan hampir selesai. Namun, sempat tertunda sementara karena para pekerja sedang menjalani masa libur Hari Raya Iduladha.

BACA JUGA:Aksi Nyata Lingkungan: Semidang Lagan Wujudkan Desa Bebas Sampah Plastik

“Pekerjaan tinggal sedikit lagi. Pengaspalan hotmix sudah dilakukan, hanya saja saat ini para pekerja masih libur Iduladha,” jelas Erva.

Penyelesaian jalan ini diharapkan dapat meningkatkan konektivitas antarwilayah, memperlancar mobilitas warga, serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Jalan yang kini nyaman dilalui menjadi bukti nyata komitmen pemerintah daerah dalam membangun dari desa.(**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan