Diet Sehat Tanpa Nasi, Kamu Bisa Coba Makan Ini
ilustrasi--
Oleh karena itu, roti gandum dapat membuat kenyang lebih lama dan mengontrol nafsu makan. Selain itu, roti gandum utuh bisa dimakan dengan selai kacang, telur, atau sayuran.
4. Granola
Pengganti nasi putih selanjutnya adalah granola. Granola merupakan sumber karbohidrat yang juga tinggi protein. Protein dapat membantu pembentukan otot dan meningkatkan metabolisme tubuh.
Granola juga mengandung serat, zat besi, magnesium, dan antioksidan. Granola sebenarnya bisa dimakan dengan susu, yogurt atau buah.
5. Ubi
Pengganti nasi putih selanjutnya adalah ubi. Tanaman umbi-umbian banyak jenisnya seperti ubi jalar, ubi ungu, singkong dan ubi Cilembu. Ubi mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin C, vitamin A, kalsium, zat besi dan air.
Selain itu, ubi juga mengandung antioksidan seperti antosianin yang terdapat pada ubi ungu yang dapat membantu mencegah kerusakan sel akibat radikal bebas.
Jika diinginkan, ubi dapat dimasak dengan cara direbus, dikukus, digoreng atau diolah menjadi kue, selai atau papeda. Sekian dan semoga bermanfaat.(**)