Tidak hanya jok bagian depan, untuk penumpang belakang juga mendapatkan perhatian khusus dari Hyundai, di man dalam penyetingan jok telah menggunakan elektrik sehingga memudahkan dalam melipat serta menyeting posisi duduk.
Tentunya All New Santa Fe juga telah dilengkapi dengan sistem elektrik untuk pintu bagasi serta penambahan roof rack yang memambah kesan kegagahan dari SUV ini.
Tidak sampai di situ, Hyundai juga menyiapkan pegangan bagi penguna jika akan meletakan barang, di mana terdapat sebuah pegangangan di samping pintu penumpang yang tertutup dengan aman.
Kenyaman dan keamanan berkendara juga menjadi perhatian wajib dari Hyundai dengan menyematkan berbagai teknologi pendukung.
Mulai dari dari Hyundai Smartsense dengan Surround View Monitor (SVM) serta Forward Collision-Avoidance Assist – Car – Pedestrian - Cyclist Detection untuk membaca kondisi jalanan di depan.
Selain itu juga ada fitur-fitur seperti Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA) dan Blind-Spot View Monitor (BVM).
Ada juga Lane Keeping Assist (LKA), Electronic Stability Control (ESC), yang di antaranya meliputi Anti-lock Braking System (ABS),Brake Assist System (BAS), Downhill Brake Control (DBC), dan Vehicle Stability Management (VSM).
ESC dapat membantu rem dan laju ban kendaraan tetap presisi dan mencegah oversteer atau understeer, termasuk di situasi yang menantang seperti jalan licin. (**)