Peringatan HGN, Dinas Pendidikan Gelar Lomba Mewarnai Tanpa Pungutan Biaya, Catat Tanggalnya

Rabu 30 Oct 2024 - 22:38 WIB
Reporter : Riki Saputra
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO- Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) pada 25 November 2024, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) akan mengadakan perlombaan mewarnai untuk pelajar tingkat Pendidikan Usia Dini (Paud) dan Taman Kanak-kanak (TK).

Lomba ini akan dilaksanakan di Balai Raflesia Bengkulu Tengah. 

Kabid Paud dan PNF Dikbud Benteng, Nurjannah, S.Sos, menjelaskan bahwa tanggal dan waktu perlombaan masih dalam proses penetapan, namun akan diselenggarakan menjelang peringatan HGN.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/8175/kurun-sebulan-sman-5-bengkulu-tengah-raih-dua-piala-bergengsi

“Untuk pendaftaran, tidak ada biaya yang dikenakan. Kami juga akan menyediakan alat untuk mewarnai,” jelas Nurjannah.

Ia menambahkan bahwa penyelenggara telah menyiapkan hadiah menarik berupa uang pembinaan dan piala. Pendaftaran dapat dilakukan melalui guru masing-masing dengan syarat peserta berasal dari sekolah di Benteng.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/8176/terpilih-jadi-ketua-dan-wakil-ketua-osis-smkn-2-benteng-ahmad-dan-andre-segera-dilantik

“Semua anak-anak bisa mendaftar karena kami menyediakan banyak hadiah yang beragam. Juara akan ditentukan untuk posisi 1, 2, 3 serta harapan 1, 2, dan 3. Kami menargetkan 500 kuota peserta,” demikian Nurjannah.(one)

Kategori :