Evi-Rico Tawarkan BPJS Gratis untuk Ringankan Beban Masyarakat

Senin 07 Oct 2024 - 21:44 WIB
Reporter : Riki Saputra
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Banyak keluarga menghadapi kesulitan untuk menyisihkan dana kesehatan di tengah berbagai kebutuhan pokok yang harus dipenuhi. Menyikapi masalah ini, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Tengah nomor urut 2, Evi-Rico menawarkan solusi dengan memberikan akses BPJS kesehatan gratis bagi masyarakat.

Dalam acara temu sapa dengan warga di Kecamatan Pondok Kubang, Evi-Rico berbincang santai dan menanyakan apakah banyak di antara mereka yang menunggak biaya tagihan BPJS. Evi menyadari bahwa banyak ibu rumah tangga kesulitan untuk menyisihkan pendapatan mereka untuk kesehatan, karena kebutuhan sehari-hari seperti beras, minyak, dan sayuran menjadi prioritas utama.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/7681/disinggung-soal-nasib-anak-yatim-berprestasi-evi-pastikan-pendidikan-berkelanjutan

"Sebagai ibu rumah tangga, sulit untuk menyisihkan uang untuk kesehatan ketika harus mempertimbangkan pengeluaran untuk kebutuhan pokok dan pendidikan anak. Setiap hari, mereka harus memikirkan uang sekolah dan iuran lainnya," jelas Evi.

Evi menegaskan bahwa dengan memahami kebutuhan masyarakat, pasangan Evi-Rico berkomitmen untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati yang menyediakan BPJS gratis untuk seluruh masyarakat.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/7661/kpu-benteng-mulai-terima-logistik-pilkada-2024-secara-bertahap-pencetakan-surat-suara-di-jatim

"Kami memahami kebutuhan ibu-ibu di desa, yang tidak jauh berbeda di setiap daerah. Dengan adanya BPJS gratis yang didanai melalui APBD, kami berharap dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan," pungkas Evi.(one)

Kategori :