Hatchback EV Ikonik, Wuling BinguoEV Jadi Mobil Terlaris di Semester I 2024

Rabu 11 Sep 2024 - 20:45 WIB
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Perjalanan mobil listrik di Indonesia semakin seru dengan semakin banyaknya mobil listrik di pasar otomotif.

Dilansir dari disway.id, selama Januari-Juni 2024, Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia mencatat sebanyak 11.940 unit mobil listrik terjual. 

Jumlah ini naik 104,13 persen dibanding periode sama tahun sebelumnya, 5.849 unit.

Pada semester I 2024 ini, Wuling berhasil jadi merek mobil yang paling banyak menjual BEV di Indonesia selama tujuh bulan pertama (Januari-Juli) tahun ini. Bahkan salah satu produk andalannya, yakni BinguoEV menjadi mobil terlaris dengan pencapaian 3.743 unit.

Keberhasilan Wuling BinguoEV terasa wajar, mengingat hatchback listrik ini punya desain ikonik berkat balutan nuansa classic untuk mobilitas para urban yang menyukai mobil ikonik.

Secara dimensi, Wuling BinguoEV memiliki ukuran sebesar 3.950mm x 1.708mm x 1.580mm, BinguoEV menghadirkan dua varian yaitu BinguoEV 333km Long Range dan BinguoEV 410km Premium Range sebagai tipe tertinggi.

Selain desain, kesan retro juga ditemui di bagian interiornya. Konsumen akan suguhkan dasbor dengan detail-detail berbentuk lonjong atau membulat, seperti di bagian tengahnya yang menjadi tempat untuk layar head unit.

Kemudian kisi-kisi AC, speaker, dan tombol yang terdapat di kabin ini juga dibuat dengan konsep yang sama.  Binguo EV juga menggunakan panel instrumen dan head unit digital yang diposisikan menyatu bersebelahan.

Secara performa, mobil listrik ini mengedepankan low energy cost dengan kisaran di bawah 10km/kWH atau kurang lebih biaya kisaran Rp160 per km. Selain itu, ditenagai suspensi teknologi McPherson, kemampuan kecepatan maksimal 120km/jam varian 333km dan 130km/jam untuk varian 410km, dan didukung sistem rem disc brake Front dan Rear.

Pada baterai BinguoEV yang digunakan sangat easy to charge saat pengecasan di rumah, didukung teknologi DC fast charging. Dengan BinguoEV DC Charging / Fast Charging perlu sekitar 30-35 menit (30-80%) pengisian daya baterai untuk tipe tertentu. Jenis baterai yang digunakan BinguoEV ini yaitu Lithium Ferro-Phosphate.

Kelebihan lain yang dimiliki mobil BinguoEV yaitu ukurannya yang compact, sehingga mudah dikendarai pada jalur macet atau area sempit. Akselerasi yang cepat dengan silent drive yang bikin tenang pengendara di dalamnya. Bahkan mobil listrik ini juga bebas dari ganjil-genap.

Secara teknologi yang dimiliki pun sudah maksimal dengan adanya Cruise Control untuk kenyamanan berkendara, Electric Parking Brake serta teknologi keyless entry dan keyless start yang semakin praktis dan fleksibel.

Meski memiliki ukuran yang compact, Wuling BinguoEV tetap memberikan fitur keselamatan yang canggih di mana terdapat itur ESS, HHC, AVH, ABS, EBD, fitur TPMS untuk mengecek tekanan ban Wuling BinguoEV di perjalanan, serta rear parking sensor and camera untuk memudahkan proses parkir di mana pun. Berkat dimensinya yang compact, BinguoEV semakin mudah di parkir pada area yang terbatas.

Dengan segala kesan serta fitur yang dibilang, Wuling BinguoEV tetap menawarkan harga yang terjangkau untuk masyarakat. Di mana varian Long Range AC dibanderol Rp 317 jutaan. dan Long Range AC-DC dibanderol Rp 326 jutaan.

Sementara itu, cukup Rp 372 jutaan konsumen akan mendapat varian tertinggi yakni Premium Range. Ketiga harga tersebut termasuk on the road  Jakarta dan setelah insentif PPN.

Tags :
Kategori :

Terkait