Warga Desa Ini Baru Menikmati Kemerdekaan di HUT RI ke-79, Simak Alasannya

Kamis 15 Aug 2024 - 23:04 WIB
Reporter : Leonardo Ferdian
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – HUT RI ke-79 tahun ini menjadi kado terindah bagi warga Desa Tanjung Raman Kecamatan Taba Penanjung. Terbebas dari keterisolasian akibat ketiadaan infrastruktur jalan selama puluhan tahun akhirnya terwujud. Pembangunan akses jalan hotmix dengan panjang 3,93 km dan nilai kontrak Rp7,9 miliar telah rampung.     

Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bengkulu Tengah, Febrian Fatahillah, ST, MT menyampaikan jika dirinya telah melakukan pemantauan langsung pembangunan infrastruktur jalan di Desa Tanjung Raman pada Kamis 15 Agustus 2024. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/6472/hewan-ternak-berkeliaran-ganggu-kenyamanan-warga-satpol-pp-salahkan-perda-ternak-belum-sempurna

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/6471/lsm-projamin-pertanyakan-nasib-uang-dana-desa-yang-terbakar-di-desa-pekik-nyaring

‘’Saya beserta jajaran melihat paket pekerjaan jalan yang sedang dibangun. Khusus di Desa Tanjung Raman telah selesai pengerjaannya dan mudah-mudahan memenuhi harapan dari masyarakat, sesuai dengan program pemerintah,’’ pungkas Febrian.(fry)

Tags :
Kategori :

Terkait