Tangkal Radikalisme, FKTP Tekankan Kenduri di Bengkulu Tengah

Rabu 05 Jun 2024 - 23:00 WIB
Reporter : Endah Sularti
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKTP) Provinsi Bengkulu melaksanakan sosialisasi terkait dengan radikalisme di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), tepatnya di Kecamatan Pondok Kelapa pada Rabu 5 Juni 2024. Hadir langsung Sekdakab Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, S.T., M.AP, Ketua FKPT Provinsi Bengkulu, Drs. Khairil Anwar, Ketua Bidang  Media dan Hukum, Marsal Abadi, SE. 

Melalui program Kenduri (Kenali Dulu Diri dan Peduli Lingkungan Sendiri), masyarakat 5 desa di Kecamatan Pondok Kelapa diajak untuk menangkal radikalisme dan meningkatkan kewaspadaan akan adanya aksi terorisme. Diketahui 5 desa yang dimaksud diantaranya, Desa Pekik Nyaring, Desa Pasar Pedati, Desa Srikuncoro, Desa Srikaton dan Desa Sidodadi.

‘’Kita harapkan dengan sosialisasi ini mengupayakan pencegahan radikal. Diadakan berdasarkan indeks penilaian tingkat kerawanan wilayah di BNPT pusat,’’ ungkap Ketua Bidang  Media dan Hukum, Marsal Abadi, SE. 

Sementara itu, Ketua FKPT Provinsi Bengkulu, Drs. Khairil Anwar, M.Si menyampaikan, kegiatan ini dari BNPT yang dikoordinasikan dengan FKPT Provinsi Bengkulu. FKPT ini dibentuk sebagai perpanjangan tangan mereka guna melaksanakan edukasi pemahaman kepada masyarakat terhadap bahaya tentang pemikiran radikalisme.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4742/musyawarah-pra-pelaksanaan-dan-titik-nol-pembukaan-jalan-rumah-warga-bergulir

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4732/program-ketahanan-pangan-pemdes-talang-pauh-siapkan-1800-ekor-ayam 

‘’Kita ingin mengangkat nilai-nilai kearifan lokal. Bisa memberikan pemahaman kearifan lokal, kita bisa memengaruhi pikiran yang menyebabkan jauh dari radikalisme. Ada 105 peserta yang mengikuti sosialisasi ini,’’ ungkap Khairil.

Terpisah, Sekdakab Benteng, Drs. Rachmat Riyanto, ST, MAP menuturkan, peserta akan menjadi informan dalam upaya mencegah dan menangkal isu-isu radikalisme yang terjadi di masyarakat. 

‘’Kita sangat berharap Bengkulu Tengah ini aman, kondusif dan pembangunan bisa lancar. Kemudian kehidupan masyarakat bisa baik, kehidupan sosial berjalan dengan baik. Kita juga berterimakasih kepada FKPT atas terselenggaranya acara ini,’’ pungkas Rachmat.(cw1)

Kategori :