Selain Serahkan 100 Paket Bansos ke Warga Kurang Mampu, Kapolda Juga Launching Mobil SIM Keliling

Rabu 03 Apr 2024 - 21:21 WIB
Reporter : Leonardo Ferdian
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Momentum bulan suci Ramadan 1445 Hijriah ini dimanfaatkan jajaran Polda Bengkulu untuk berbagi kepada warga kurang mampu di Kabupaten Bengkulu Tengah.

Terbukti pada Rabu 3 April 2024, Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Drs Armed Wijaya, M.H didampingi Kapolres Bengkulu Tengah, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, MH, M.Ik dan Sekdakab Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, ST, MAP turut hadir membagikan paket sembako secara simbolis di aula Camkoha Polres Bengkulu Tengah.

Adapun jumlah paket sembako yang disediakan sebanyak 100 paket. Tidak hanya pembagian sembako, namun Kapolda Bengkulu dan jajarannya juga melaksanakan buka bersama serta launching mobil pelayanan pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM).

‘’Ada paket sembako yang kita serahkan kepada warga yang membutuhkan dan masyarakat yang kurang mampu di Bengkulu Tengah. Hal ini bertujuan agar sedikit membantu kebutuhan sehari-harinya pada bulan Ramadan ini,’’ ujar Armed.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3303/dispar-wacanakan-pembangunan-musala-dekat-wisata-glamping-rindu-hati

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3302/ini-arahan-sekda-rachmat-kepada-ratusan-personel-damkar-jelang-lebaran


Kapolda Bengkulu membagikan paket bansos kepada warga kurang mampu--

Armed menuturkan, di bulan Ramadan ini segala perbuatan baik akan dilipatgandakan. Oleh karena itu, ia mengajak seluruh forkopimda dan masyarakat yang memiliki kecukupan rezeki untuk berbagi ke sesama. Minimal di lingkungan sekitar tempat tinggal kita.

‘’Mari kita terus menebarkan kebaikan dengan berbagi. Kami akan terus melaksanakan kegiatan pembagian penyaluran bansos di pelosok-pelosok Bengkulu,’’ ungkap Armed.

Terakhir, Armed menuturkan sebagai bentuk peningkatan pelayanan kepada masyarakat, saat ini sudah tersedia mobil pelayanan SIM keliling di Bengkulu Tengah.

‘’Silakan bagi warga yang ingin melakukan pengurusan SIM agar mendatangi Polres Bengkulu Tengah,’’ demikian Armed.(fry)

Kategori :