Musdesus di Desa Srikuncoro Tetapkan 19 KPM Penerima BLT Dana Desa

Jumat 23 Feb 2024 - 22:03 WIB
Reporter : Endah Sularti
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) juga dilaksanakan di Desa Srikuncoro Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah pada Jumat 23 Februari 2024.

Hasilnya, sebanyak 19 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) ditetapkan untuk menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD).

Kades Srikuncoro Romadhan mengatakan jika penetapan KPM sudah sesuai dengan kriteria yang ada.

Dirinya juga menyampaikan terima kasih kepada kadun yang sudah bekerja ekstra merekomendasikan warganya yang benar-benar layak untuk menerima BLT.

‘’Jumlah penerima BLT sudah kita tetapkan sebanyak 19 KPM. Ini rekomendasi dari kadun berdasarkan kriteria yang sudah ditetapkan,’’ ujar Romadhan.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/2451/pompa-milik-perumda-tirta-raflesia-rusak-warga-kecamatan-pondok-kelapa-terpaksa-beralih-ke-sumur-bor

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/2450/kapan-add-dan-dd-di-kabupaten-bengkulu-tengah-cair-ini-penjelasan-kadis-pmd

Sementara, Camat Pondok Kelapa, Lismawati, S.Ip menyarankan agar pemerintah desa dapat memilih warga penerima secara adil. 

‘’Kami menyarankan agar pemerintah desa benar-benar selektif dalam menentukan penerima BLT,’’ pungkas Lismawati.(sir3)

Kategori :