Karena itulah mengkonsumsi makanan yang mengandung magnesium seperti jus bayam akan mengatasi keluhan asam lambung naik.
Namun jika memang tidak menyukai rasa dari jus bayam ini, maka bisa mengkombinasikan jus bayam dengan menggunakan madu.
Dengan menambahkan madu pada jus bayam akan membuat rasa nya lebih nikmat, selain itu madu akan bermanfaat untuk mengurangi peradangan yang ada pada kerongkongan ketika asam lambung naik.
6. Jus Pir
Pir merupakan salah satu jenis buah-buahan yang bisa dipilih untuk membuat jus yang sehat dan efektif mengatasi asam lambung naik.
Bukan tanpa alasan, buah pir ini memiliki kandungan asam yang rendah oleh karena itu buah pir ini akan membuat lambung nyaman saat dikonsumsi.
Buah pir juga mengandung kalium yang bersifat alkaline, sehingga dengan mengkonsumsi jus pir ini akan membantu untuk menetralkan asam lambung yang naik.
Nah itulah tadi 6 pilihan jus yang sehat dan juga efektif untuk mengatasi asam lambung naik. Perlu diingat bahwa aneka jus ini bukan untuk menyembuhkan namun hanya bisa membantu meredakan gejala. Semoga bermanfaat.(**)