Program Benteng Bersahabat, Peminjaman Mobil Fortuner untuk Pengantin Bergulir Usai Lebaran

Sabtu 08 Mar 2025 - 23:17 WIB
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Sebagai bagian dari program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bengkulu Tengah, Rachmat Riyanto-Tarmizi, program ‘Benteng Bersahabat’ hadir dengan berbagai inisiatif yang bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat. Salah satunya adalah peminjaman mobil pengantin yang kini tengah dipersiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah. Program ini diperkirakan akan mulai dilaksanakan pasca Lebaran Idul Fitri 2025.

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkulu Tengah, Drs. Hendri Donal, SH., MH, menyampaikan bahwa saat ini pemerintah daerah sedang mempersiapkan satu unit mobil Fortuner yang akan dipinjamkan kepada masyarakat, khususnya bagi pasangan pengantin yang membutuhkan kendaraan untuk hari istimewa mereka.

BACA JUGA:Ratusan Honorer Bengkulu Tengah Rapatkan Barisan, Tolak Penundaan Pengangkatan, Siap Ikut Aksi 10 Maret

"Kami masih dalam tahap persiapan, dan jika tidak ada halangan, program peminjaman mobil pengantin ini akan dimulai setelah Lebaran 2025," ujar Hendri.

Hendri juga menjelaskan bahwa syarat utama untuk meminjam mobil pengantin adalah memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Kabupaten Bengkulu Tengah. Meskipun demikian, Hendri menegaskan bahwa beberapa aspek teknis lainnya masih dalam proses koordinasi dan persiapan.

BACA JUGA:Tercium Aroma Dugaan Kejanggalan: BPD Ngaku Tak Dilibatkan, Ditanya Berita Acara Kades Terkesan

"Kami masih mematangkan teknisnya, tetapi untuk syarat utama adalah KTP Kabupaten Bengkulu Tengah. Kami berharap setelah persiapan selesai, program ini dapat berjalan lancar dan memberi manfaat bagi masyarakat," demikian Hendri.(imo)

Tags :
Kategori :

Terkait