Adaptive Cruise Control (ACC) sendiri menjadi salah satu fitur andalan yang dimiliki oleh Mitsubishi Xforce Ultimate DS, di mana fitur ini semakin membantu pengendara dalam menempuh perjalanan.
Hal ini dikarenakan fitur ACC mampu mengontrol laju kecepatan serta jarak aman dengan kendaraan yang berada di depan Mitsubishi Xforce Ultimate DS sesuai dengan kebutuhan.
Tidak hanya pada kecepatan yang cukup tinggi, namun ACC ini juga mempu membantu Mitsubishi Xforce Ultimate DS melaju dengan kecepatan rendah bahkan hingga berhenti jika terjadi kemacetan.
Tentunya fitur ini akan sangat membantu pengendara dalam melewati berbagai kondisi lalu lintas saat bersama Mitsubishi Xforce Ultimate DS.
Selain itu dengan tetap mempertahankan Active Yaw Control (AYC), berkendara semakin nyaman dan aman saat melewati berbagai tikungan terutama saat jalanan basah.
Sedangkan kenyamanan penumpang di perjalanan tetap dimanjakan dengan Dynamic Sound Yamaha Premium Audio dengan 8 speakers yang didukung dengan Smartphone-link Display Audio (SDA) 12,3” Audio Head Unit dengan konektivitas wireless Android Auto dan Apple Carplay.
BACA JUGA:Yamaha Pamer Teknologi Series Parallel Hybrid di Motor
Apalagi dengan top-class roominess dengan ruang kabin yang terluas di kelasnya, 8-steps reclining seat (17 derajat – 33 derajat) dan Dual-Zone Auto Climate Control dengan teknologi Panasonic Nanoe-X dan fungsi memori yang memanjakan penumpang.
Bicara tentang ruang penyimpanan, kabin Mitsubishi Xforce Ultimate DS didesain sedemikian rupa sehingga memberikan kebebasan bagi penumpang dalam membawa berbagai kebutuhan.
Mulai dari Hands-free Power Liftgate dengan kick sensor, Top-class Cargo Space terbaik di kelasnya dengan beragam ruang penyimpanan serbaguna, Floor Console Box dengan Armrest & Cooling Function, Tonneau cover dan Coin box.
Selain itu kabin juga dilengkapi dengan Horizontal axis instrument panel dengan floating console dan ambient lighting, Connected Car Service, Wireless Charger, Auto-Dimming Rearview Mirror dan 8” Meter Cluster yang memberikan informasi lengkap tentang semua fungsi kendaraan.
Secara eksterior, Mitsubishi Xforce Ultimate DS tak berbeda jauh dengan generasi sebelumnya dan masih mempertahankan konsep silky & solid serta identitas desain New Generation Dynamic Shield.
Adapun yang membedakannya dari varian sebelumnya adalah warna eksterior two-tone, yakni warna bodi kendaraan pilihan yang tersedia - dengan bagian atap berwarna hitam serta Rear Spoiler.
Tidak hanya itu, dalam memberikan kenyamanan dan ketenangan saat membawa barang lebih, Mitsubishi Xforce Ultimate DS juga telah disematkan Fashionable Roof Rail yang memudahkan jika ingin menggunakan roofbox. (**)