DKPP Pastikan Stok Pangan Aman Jelang Akhir Tahun

Selasa 26 Dec 2023 - 22:17 WIB
Reporter : Ricky Saputra

KARANG TINGGI RBt - Stok pangan selama perayaan Natal dan jelang tahun baru mendapat perharian serius dari Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng). Jelang akhir tahun, DKPP Benteng memastikan stok pangan masih aman serta lonjakan naik harga masih normal.

Plt Kepala DKPP Benteng, Dra. Hj. Yuhana, M.M menuturkan saat ini keadaan harga pangan masih terpantau aman seperti normalnya, hanya saja terdapat beberapa barang yang mulai sedikit meningkat. Hal tersebut masih dikategorikan aman untuk perayaan hari besar dan libur panjang nanti.

‘’Dikategorikan aman, walaupun ada sedikit kenaikan harga untuk barang tertentu, seperti Gula Pasir Rp18 ribu, daging yang sedikit meningkat serta telur di angka Rp28 ribu keatas,’’ jelas Yunana.

Yuhana mengungkapkan, pada harga minggu lalu harga beras sebesar Rp13.000, jagung Rp6.000, daging sapi Rp 140.000, daging ayam Rp 25.000, telur ayam Rp 25.000, minyak goreng Rp14.000, gula pasir Rp17.000, cabe keriting Rp75.000, cabe rawit Rp60.000, bawang merah Rp30.000 dan bawang putih Rp30.000, hal tersebut termasuk dalam hitungan perkilogram. Hingga saat ini stok diantara pangan tersebut masih cukup.

‘’Ketersediaan barang kita masih dalam cukup. Beras sebanyak 128,55 ton, jagung sebanyak 5,36 ton, daging sapi 1,09 ton, daging ayam 1,74 ton, telur ayam 7,34 ton, minyak goreng 11,39 ton, gula pasir 1,05 ton, cabe keriting 7,92 ton, cabe rawit 1,10 ton, bawang merah 2,44 ton dan bawang putih 2,24 ton. Hal tersebut telah dihitung dari ketersediaan dikurangi kebutuhan,’’ pungkas Yuhana.(one)

Tags :
Kategori :

Terkait