Ungkapan Kocak Pekerja Jalan di Bengkulu Tengah, Warna Kulit Makin Menghitam, Kalau Malam Hanya Kelihatan Gigi

METROPOLIS RBt - Momen lucu ini mungkin dirasakan hampir seluruh pekerja pembangunan ruas jalan Ujung Karang-Renah Semanek. Semenjak bekerja di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), warna kulit mereka sudah berubah total. Bahkan slogan tinggal gigi saja yang nampak pada malam hari sudah melekat saat berkumpul di mess.

Akibat panas yang berlebihan dan harus berebut oksigen dengan pohon kelapa sawit, pekerja jalan sering berucap Benteng adalah tempat terpanas yang pernah dikunjungi untuk bekerja. 

Salah satu pekerja jalan, Ade mengatakan, sejak bulan Oktober 2023 lalu hingga Januari 2024, dirinya merasakan perubahan kulit sangat berdampak pada dirinya. Kata-kata tinggal kelihatan gigi sering dilontarkan sebagai guyonan setiap pekerja pada saat berkumpul. 

‘’Sudah 3 bulan bekerja di Benteng. Sekarang kalau malam hari hanya tinggal kelihatan gigi. Karena kami tak pantang mundur, hujan panas hajar terus,’’ kata Ade penuh semangat saat diwawancarai. 

Ade mengaku cuaca di Benteng sangat luar biasa panas. Panasnya tidak beda jauh dibanding Kota Bengkulu.  

‘’Memang di Benteng sangat luar biasa panasnya. Kadang saat jam 12 siang kepala terasa pecah karena terik matahari yang sangat panas. Jika pakai baju basah, tidak kurang 15 menit baju tersebut kering. Kemungkinan panasnya ini dari pohon kelapa sawit yang berebut oksigen dengan kita. Saya pernah kerja di Kabupaten Rejang Lebong. Cuaca dan udaranya sejuk. Kalau disini, mana sudah panas dan angin juga tidak ada,’’ ujar Ade sambil tertawa.(one)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan