Tampil Stylish dengan Harga di Bawah Rp 300 Juta, Suzuki Fronx 2024 Diprediksi Siap Melenggang di Indonesia
ilustrasi--
RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Suzuki Fronx 2024 diprediksi siap melenggang di Indonesia, dengan tampilan stylis harga dibawah Rp300 juta. Suzuki Fronx telah resmi hadir di pasar otomotif India pada bulan April 2023 dan sebelumnya telah diperkenalkan pada gelaran Auto Expo India.
Dilansir dari sumeks.disway.id, Suzuki Fronx merupakan model baru yang diusung pabrikan Suzuki yang dikemas sebagai sebuah crossover. Suzuki Fronx 2024 ini dibangun menggunakan basis Baleno dan disebut sebagai Baleno versi SUV atau crossover.
Sepak terjang Suzuki di Indonesia memang cukup rajin mengimpor model dari India, tidak menutup kemungkinan jika crossover ini akan melenggang di Indonesia. Suzuki Fronx 2024 yang cukup ditunggu kehadirannya di Indonesia ini siap menonjolkan keunggulannya.
Dapat dilihat secara tampilan eksterior pada Suzuki Fronx menampilkan kesan modern dengan desain yang cukup mirip Suzuki Grand Vitara Hybrid.
BACA JUGA:Pindah Memilih, Pj Bupati, Kajari dan Istri Kapolres Bengkulu Tengah Nyoblos di TPS Ini
BACA JUGA:Kisah Pencari Batu Bara Karungan Cukupi Kebutuhan Makan, Satu Karung Hanya Dihargai Rp 13 Ribu
Suzuki Fronx 2024 menghadirkan tampilan desain stylish dan lebih segar dengan lampu utama bertingkat, gril hitam serta ornamen horizontal silver pada bagian depan.
Selain itu garis yang tegas dan khas ditambah sentuhan speed berwarna silver membuat paduan sempurna dan memikat. Suzuki Fronx diperkenalkan dalam 2 pilihan mesin yaitu 1.0 liter turbo dan 1.2 liter tanpa turbo.
Pilihan mesin ini membuat Suzuki Fronx dibandingkan dengan model Toyota Raize dan Daihatsu Rocky lantaran opsi spesifikasi mesin yang sama.
Mesin 1.0 liter 3 silinder disematkan teknologi Boosterjet (mild hybrid) dan mampu menyemburkan tenaga 99 Hp pada 5.500 rpm dan torsi puncak 147,6 Nm pada 2.000 4.500 rpm. Mesin tersebut disandingkan dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 6 percepatan.
Mesin 1.0 turbo 3 silinder mild hybrid Fronx memiliki konsumsi BBM yang sangat efisien sehingga lebih ramah lingkungan. Mesin tersebut menggunakan 21,5 km per liter untuk transmisi manual dan 20,02 km per liter untuk transmisi otomatis.
BACA JUGA:Pendistribusian Logistik Pemilu ke Desa Tanjung Raman Hadapi Jalan Rusak dan Lintasan Sungai
Efisiensi BBM yang terbilang sangat irit tersebut didukung dengan kapasitas tangki bensin hingga 37 liiter. Untuk pilihan mesin nonturbo, Suzuki Fronx menyediakan kapasitas 1.197 cc (1.2 liter), Dual Jet, Dual VVT.