Amankan Nataru 2023 di Bengkulu Tengah, Polres Libatkan 3 Instansi Ini

Kamis 21 Dec 2023 - 20:59 WIB
Reporter : Ricky Saputra
Editor : Leonardo Ferdian

Gelar Pasukan Operasi Lilin Nala

METROPOLIS RBt – Polres Bengkulu Tengah (Benteng) menggelar upacara gelar pasukan pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 di halaman Mapolres Benteng pada Kamis 21 Desember 2023 pagi. Dipimpin langsung oleh Kapolres Benteng, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, M.H, M.Ik, Operasi Lilin Nala pengamanan Nataru akan melibatkan 112 personel dibantu TNI serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Perhubungan (Dishub) dan Dinas Kesehatan (Dinkes).

Kapolres Benteng, AKBP. Dedi Wahyudi, S.Sos, S.Ik, M.H, M.Ik melalui Kabag Ops Polres Benteng, AKP. Ridwan Saleh Siregar, S.H mengatakan, telah melaksanakan gelar pasukan sesuai dengan perintah satuan atas Mabes Polri untuk serentak tanggal 21 Desember 2023. Kegiatan tersebut juga menghadirkan semua instansi yang terlibat pada saat operasi nantinya, termasuk TNI. Penempatan pada 3 titik pos pelayanan yakni di wilayah Liku Sembilan, depan Tol Sukarami Taba Penanjung dan wilayah Kecamatan Pondok Kelapa.

‘’Kita bekerjasama dengan Dishub, BPBD, Dinkes serta tentu akan dibackup oleh TNI agar terjadinya keterpaduan di lapangan dalam gerak yang sama bertujuan untuk mewujudkan keamanan, ketertiban dan kelancaran pelaksanaan Nataru wilayah Benteng,’’ ujar Siregar.

Siregar mengimbau kepada masyarakat Benteng untuk tidak terlalu euforia dalam melaksanakan perayaan Nataru. Terkhusus untuk kaum pemuda dikarenakan dapat mengakibatkan hal-hal yang tidak diinginkan.

‘’Imbauan dan harapan agar masyarakat Benteng dalam melaksanakan Nataru tidak telalu berlebihan dan laksanakan dengan sederhana saja. Ditambah dengan tahun ini tahun politik, jangan sampai dengan perayaan Nataru tersebut malah pemilu akan terganggu,’’ imbau Siregar.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Benteng, Drs. Rachmat Riyanto, S.T, M.A.P mengatakan pihaknya selalu mengimbau kepada seluruh ASN Benteng agar dapat mematuhi jadwal libur yang telah ditentukan oleh pemerintah. Setelah berkordinasi dengan TNI dan Polri, Rachmat berharap perayaan pergantian tahun baru dapat berjalan dengan kondusif.

‘’Pemda telah berkoordinasi dengan semua aparat terkait baik TNI maupun Polri untuk membentuk posko dalam pengamanan Nataru. Saya berharap nanti dalam perayaan Nataru tersebut dapat berjalan lan dengan kondusif dan aman agar Benteng dapat terus melaksanakan kegiatan-kegiatan yang telah direncanakan,’’ pungkas Rachmat.(one)

Tags :
Kategori :

Terkait