Sah! Rachmat Riyanto Kantongi Rekomendasi 3 Parpol, Langkah Makin Mulus Maju Pilkada Bengkulu Tengah

Minggu 07 Jul 2024 - 23:29 WIB
Reporter : Tri Hardianti
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Langkah Rachmat Riyanto untuk maju dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Bengkulu Tengah 2024 kian mulus. Saat ini, 3 partai politik (Parpol) telah memberikan rekomendasi dukungan kepada dirinya. Yakni Partai Golkar, PPP dan PKS. Modal rekomendasi 3 parpol ini, Rachmat Riyanto sudah bisa mendaftarkan diri sebagai bakal calon nantinya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP Bengkulu Tengah, Fepi Suheri, S.Ip menuturkan bahwa Rachmat Riyanto mendapatkan rekomendasi PPP maju Pilbup Bengkulu Tengah pada 27 November mendatang.  

‘’Rachmat Riyanto kita usung melalui PPP dan rekomendasi tersebut dikeluarkan pada beberapa hari lalu,’’ ungkapnya.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/5454/maju-pilkada-bengkulu-tengah-2024-rachmat-riyanto-kantongi-rekomendasi-pks

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/5356/ibu-ibu-pengajian-beri-dukung-ke-rachmat-riyanto-doakan-jadi-bupati

Ia mengaku, rekomendasi ini menjadi penguatan dan memantapkan langkah berkompetisi di Pilkada Benteng 2024. Ia juga memberikan doa terbaik agar diberikan kelancaran mengarungi kontestasi perebutan kursi kepala daerah tingkat kabupaten ini.

‘’Tentunya harapan kami Rachmat Riyanto melalui usungan PPP membawa dampak perubahan Kabupaten Bengkulu Tengah yang lebih baik,’’ demikian Fepi.(imo)

Kategori :