Sempat Dikritik, Bangunan Sekolah yang Retak Sudah Diperbaiki, Tapi

Senin 04 Dec 2023 - 21:03 WIB
Reporter : Azwin Pratama
Editor : Leonardo Ferdian

EDUKASI RBt – Sempat menuai kritikan, bangunan sekolah yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik tahun 2023 akhirnya mulai diperbaiki. Namun hasil perbaikan juga belum maksimal. Retakan yang terdapat dibeberapa titik bangunan masih sangat terlihat. 

Koordinator LSM Projamin, Muslim, SE mengatakan jika dari hasil penelusurannya, beberapa dinding yang mengalami keretakan beberapa waktu lalu kini sudah diperbaiki. 

‘’Dinding yang retak-retak sudah ditempel semen. Namun masih ada yang belum dicat, sehingga retakan masih terlihat,’’ kata Muslim. 

Disisi lain, Muslim mempertanyakan tentang pembangunan rabat beton serta pengecatan pagar di sekolah. Ia menilai hal ini tidak relevan mengingat pembangunan masih berjalan. 

‘’Sepertinya diduga ada tambahan pekerjaan yang dilakukan di luar proyek pembangunan gedung di sekolah ini. Seharunya fokus terlebih dahulu menyelesaikan pembangunan yang ada,’’ demikian Muslim.(cw2) 

Tags :
Kategori :

Terkait