Kabupaten Bengkulu Tengah Jadi Tuan Rumah Bakti Pemuda Antar Provinsi

Rabu 05 Jun 2024 - 23:29 WIB
Reporter : Tri Hardianti
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Kabupaten Bengkulu Tengah menjadi salah satu tuan rumah pertukaran Bakti Pemuda Antar Provinsi (BPAP) yang dilaksanakan Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) tahun 2024. BPAP merupakan salah satu program Kemenpora RI yang diikuti pemuda usia dari 16-30 tahun yang diseleksi melalui tingkat kabupaten, provinsi bahkan nasional. 

Dikatakan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Benteng, Eddy Susila, S.STP., M.Si melalui Kabid Kepemudaan, Luciana, S.ST., M.AP, dalam program BPAP Kemenpora RI terdapat dua zona yang menjadi tuan rumah, yaitu zona barat di Provinsi Bengkulu yang berada di Kabupaten Bengkulu Tengah dan di zona timur di Provinsi Kalimantan Utara (Kaltar) di Kabupaten Bulungan. 

‘’Dari 38 provinsi di Indonesia, Provinsi Bengkulu dan Provinsi Kaltara menjadi tuan rumah BPAP Kemenpora RI tahun 2024 ini. Kabupaten Bengkulu Tengah menjadi salah tuan rumah berkat sinergitas antara Gubernur Bengkulu dengan Pj Bupati Bengkulu Tengah,’’ ungkap Luciana. 

Sementara itu, BPAP Kemenpora RI akan berlangsung mulai 7 Juli-7 Agustus 2024 mendatang. Terdapat 3 kecamatan di Kabupaten Bengkulu Tengah yang akan dipusatkan dalam kegiatan nantinya. Yaitu Kecamatan Taba Penanjung, Karang Tinggi dan Talang Empat. 

‘’38 pemuda akan ditempatkan di 4 desa, dengan masing-masing desa 9 hingga 10 orang. Desa tersebut terdiri dari Desa Bajak 1, Sukarami, Tengah Padang dan Durian Demang,’’ jelas Luciana. 

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4761/waspada-tindak-kriminalitas-polres-bengkulu-tengah-ingatkan-warga

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/4763/logo-hut-ke-16-kabupaten-bengkulu-tengah-dipublish-berikut-maknanya

Terakhir, ia mengajak agar seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Bengkulu Tengah dapat berkontribusi dan menyambut baik terhadap pemuda sehingga pertukaran budaya dan kultur yang diberikan bersifat positif untuk dikembalikan ke kabupatennya masing-masing. 

‘’Harapannya seluruh elemen dapat bersinergi, terutama OPD berikan kontribusi dan dukungan yang baik. Kemudian, masyarakat 4 desa dapat memberikan data penduduk dan berikan sambutan yang baik dan terkesan. Kemudian, kita akan melakukan rapat panitia kedua dalam waktu dekat ini untuk mematangkan kesiapan,’’ demikian Luciana.(imo)

Tags :
Kategori :

Terkait