Permudah Akses Bagi Petani, JUT Desa Bajak I Dibangun Tahun Ini

Kamis 21 Mar 2024 - 23:12 WIB
Reporter : Ricky Saputra
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO – Guna memberikan kemudahan akses bagi para petani, Pemerintah Desa (Pemdes) Bajak I Kecamatan Taba Penanjung akan membangun Jalan Usaha Tani (JUT) tahun ini. Tujuannya agar hasil pertanian dapat dibawa dengan lebih mudah. 

Selain JUT, terdapat beberapa program lain yang akan dilaksanakan pada tahun ini. Diantaranya penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) dan program ketahanan pangan. 

Kades Bajak I, Darsono Putra mengatakan, pembangunan yang akan segera dilaksanakan adalah pembangunan JUT. Lanjutnya, jalan tersebut sebagai permintaan masyarakat yang kesulitan dalam membawa hasil pertanian. 

‘’Akan kita bangun JUT untuk masyarakat agar mudah mengeluarkan hasil tani nanti. Itu juga merupakan usulan dari masyarakat sendiri dan ditanggapi dan ditetapkan dalam musyawarah kemarin,’’ jelas Darsono.

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3103/dibuka-untuk-umum-operasi-katarak-gratis-masih-sepi-peminat

BACA JUGA : https://rakyatbenteng.bacakoran.co/read/3104/jalan-lingkungan-menuju-smk-taruna-kp-diperbaiki-pemkab-kucurkan-dana-rp-300-juta

Darsono berharap tahun anggaran 2024 ini dapat kembali dilanjutkan pembangunan yang telah ditetapkan. Kemudian, dengan program akan berjalan, dirinya juga berharap agar sesuai serta tidak memiliki kendala.

‘’Bagusnya lebih baik dari tahun lalu. Jika ada kekurangan di tahun lalu, maka akan diperbaiki dan ditingkatkan. Itu merupakan salah satu bentuk dan upaya dalam meningkatkan kualitas desa serta mensejahterakan masyarakat sendiri,’’ demikian Darsono.(one)

Tags :
Kategori :

Terkait