Kepemimpinan Safri Husni Banjir Sanjungan, Yakini Duduki Kursi Anggota DPRD Bengkulu Tengah

Senin 22 Jan 2024 - 20:24 WIB
Reporter : Ricky Saputra
Editor : Leonardo Ferdian

RAKYATBENTENG.BACAKORAN.CO - Safri Husni, warga Desa Kota Niur Kecamatan Semidang Lagan yang sempat menjabat sebagai kepala desa periode 2015 hingga 2021 akan mencalonkan diri sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

Pria bekelahiran Desa Dusun Baru, 1 Januari 1980 tersebut telah dirindukan oleh banyak masyarakat desa maupun masyarakat umum atas kerja keras memajukan Desa Kota Niur, yang notabene sebagai desa terujung di Benteng wilayah Kecamatan Semidang Lagan. Dengan daerah yang hampir terisolir tersebut, tak menurunkan tekad dalam meningkatkan kualitas dan kemajuan desa yang nantinya akan dipercayakan kepada Safri Husni.

Salah seorang warga Kecamatan Semidang Lagan, Juliansyah Rahman, S.Pd mengatakan, untuk desa terpencil saja beliau bisa membangun dan memajukan hingga kini dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat desa. Dapat dipastikan pula bila beliau menjabat sebagai anggota DPRD Benteng akan menjadikan kemajuan lebih besar bagi desa khususnya dan kabupaten pada umumnya.

BACA JUGA:Ini Dia Juara Lomba Paskibra Dalam Rangka HUT PPI ke-34

‘’Saat menjadi kades, beliau mampu membuat masyarakat senang. Ingat betul saya ketika ada bantuan dari pemerintah pusat untuk warga Kecamatan Semidang Lagan, warga Desa Kota Niur yang bisa mengambil duluan. Dari sana saja kita bisa lihat mana pemimpin yang apik dan mampu membuat daerah bisa maju, padahal desa itu terujung,’’ jelas Julian.

Sanjungan juga dituturkan oleh Romili, mengatakan Safri adalah seorang yang mampu membangkitkan semangat anak muda untuk bisa berkembang walaupun berada di desa ujung.

‘’Mempunyai pemikiran luas dan bijaksana, dirinya tidak mau anak-anak muda melemah akan pendidikan hanya karena tinggal di ujung kecamatan. Dirinya menginginkan seluruh anak muda di desa pada masa itu wajib bersekolah,’’ jelas Romili.

Sementara itu, Safri mengatakann, dirinya menanamkan jiwa yang jujur, amanah dan menginginkan wilayah berkembang. Hal itu bertujuan agar jangan sampai nanti ada anak muda yang diasingkan akibat tinggal di wilayah terpencil.

BACA JUGA:Ini Manfaat Daun Pandan untuk Atasi Asam Urat, Aman Dikonsumsi Lansia 60 Tahun ke Atas

‘’Pastinya jika terpilih akan menjadi wakil rakyat yang sebagaimana seorang wakil. Menjadi pribadi yang jujur, amanah dan dapat menyampaikan aspirasi masyarakat Benteng. Tentu juga memperjuangkan Benteng sebagai kabupaten dengan sumber daya manusia berkualitas serta unggul dalam segala bidang,’’ pungkas Safri yang maju sebagai caleg Dapil I dari Partai NasDem.(one)

Tags :
Kategori :

Terkait